Hanya untuk mencuci baju, warga Dusun Wonorejo Kecamatan Bareng harus berjalan sejauh 2 km (foto : Rony Suhartomo) |
Jombang - Beritajombang.net - Kekeringan yang melanda Dusun Wonorejo Kecamatan Bareng Kabupaten Jombang kian parah. Pasalnya untuk kebutuhan cuci dan mandi warga yang terdiri dari 44 kepala keluarga tersebut menggunakan air disungai yang hampir mengering yang terletak di bawah desa dengan jarak tempuh dua kilometer.
"Mau gimana lagi mas, wong cuma disini aja yang terdapat air, walaupun tidak bersih-bersih amat yang penting bisa digunakan sebagai Cuci baju dan mandi. Sedangkan air bantuan dari BPBD hanya fokus buat wudhu, dan masak apalagi sekarang lagi ramadan," ujar Mbok sami, warga Dusun Wonorejo. Rabu (27/6/2015).
Sami menambahkan, sudah dua bulan terakir dirinya berserta keluarganya harus naik turun bukit sepanjang 2 kilometer hanya untuk sekedar mencuci dan mandi. Jika sungai kering dirinya tak tau lagi harus mencari air bersih dimana.
"Sejak hujan tidak lagi turun ya disini mas nyarinya airnya untuk mencuci pakaian. Dan jika sungai kering kita kebingungan mas nyarinya airnya dimana," pungkasnya.
Posting Komentar